Keberadaan Pendidikan Anak Usia Dini sangat penting dan strategis dalam membina anak di masa "golden age", secara optimal, dan merupakan upaya pembinaan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani, agar anak memiliki kesiapan mental dalam memasuki pendidikan ke jenjang selanjutnya.
Bunda PAUD Kabupaten Bandung Hj. Emma Dety, menyampaikan hal itu saat melantik Pokja Bunda PAUD Kecamatan, Desa/Kelurahan, siang tadi di Aula Kantor Kecamatan Soreang yang dihadiri Sekretaris Dinas Pendidikan, Camat Soreang dan 15 Pengurus Pokja Bunda Paud Kecamatan Soreang, serta diikuti 229 peserta dari Kelurahan/Kecamatan Kabupaten Bandung secara virtual.
Hj. Emma Dety mendorong Pokja Bunda PAUD Kecamatan, Desa/Kelurahan agar berupaya membangun ekosistem pendidikan sejalan dengan Visi Misi Pemerintahan Kabupaten Bandung Bedas, khususnya dalam membangun insan pendidikan dan kebudayaan berlandaskan gotong royong.
#pelantikan #bundapaud #paud #kecamatan #desa #kelurahan #disdikkabbdg #diskominfobdgkab