Jumat, 15 Okt 2021, 10:37:10 WIB, 189 View , Kategori : Berita Bapperida

Pembangunan daerah tidak terlepas dari peran serta dunia perbankan. Kehadiran bank juga sangat strategis dalam membantu keuangan yang diperlukan dalam dunia usaha.

Bank Rakyat Indonesia (BRI) sebagai mitra pemerintah turut mengambil peranan dalam upaya penyelamatan dan perlindungan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di tengah tekanan ekonomi akibat pandemi covid-19, khususnya Kabupaten Bandung. Dukung BRI itu melalui Program Makmur (Mari Kita Majukan Usaha Rakyat) dan Program Mekaar (Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera).

Dadang supriatna selaku Kepala Daerah menyampaikan apresiasi sekaligus ucapan terimakasih kepada BRI yang telah mengambil bagian dalam menyukseskan program-program ekonomi kerakyatan yang diinisiasi pemerintah Kabupaten Bandung. Bupati juga berharap BRI tetap eksis dan tetap komitmen memberikan kemudahan kepada sektor usaha kecil untuk mendapatkan kecukupan modal.

Hal tersebut disampaikan Bupati Bandung saat menghadiri acara pengundian hadiah Simpedes, Kamis 14 oktober 2021, di hotel sunshine, soreang.
 





Tuliskan Komentar

STATISTIK KUNJUNGAN

User Online
Visitor Hari ini
Hits Bulan ini
Total Kunjungan